Tips membuat neon box supaya terlihat menarik bisa menjadi salah satu informasi untuk Anda. Khususnya untuk yang ingin menggunakan neon box sebagai media iklan atau yang lainnya.
Neon box semakin populer dan banyak diminati oleh masyarakat karena tampilannya menarik. Ciri khas utama pada neon box terletak pada proses pencahayaan yang membuatnya lebih terkesan berkelas.
Meski sudah banyak yang menggunakan neon box dalam berbagai hal, namun beberapa masih belum berhasil membuatnya maksimal. Alias tidak memuat daya tarik yang tepat bagi masyarakat.
Ternyata dalam prosesnya ada beberapa tips membuat neon box yang perlu orang perhatikan. Sehingga bisa memberikan tampilan lebih bonafide.
Beberapa Tips Membuat Neon Box Bagus
Berikut ini beberapa hal yang perlu diperhatikan saat membuat neon box agar semakin kece dan berfungsi maksimal. Simak ulasan berikut ini.
1. Gambar Memiliki Resolusi Tinggi
Saran pertama adalah memiliki gambar beresolusi tinggi. Jadi sebelumnya bisa mempersiapkan dengan matang. Termasuk untuk mempersiapkan gambar desain yang menggunakan resolusi tinggi.
Selain itu proses pencetakannya harus sehalus mungkin dan tidak ada garis-garis di dalamnya. Pasalnya apabila tidak halus maka bisa mengubah tampilannya. Misalnya garis-garis tersebut bisa menjadi gambar dan akan tampak pada saat neon nyala. Hal tersebut bisa mengurangi tampilannya menjadi kurang maksimal.
2. Gambar Lebih Pekat
Hal lainnya adalah dengan menggunakan gambar yang lebih pekat untuk membuatnya bisa nyala di malam hari. Selain itu gambar yang pekat juga akan membantunya tetap terlihat jelas di siang hari.
Warna pada neon box juga bisa lebih awet dan tidak mudah pudar jika menggunakan warna pekat. Maka tampilan gambar yang semakin jernih akan membuatnya lebih menarik bagi yang melihatnya.
3. Memakai Bahan Double Side
Proses selanjutnya adalah dengan memakai bahan double side untuk hasil tampilan yang menarik. Yang mana sistem kerjanya dengan menekankan gambar pada bagian kedua sisi yang Anda cetak.
Untuk mengakali double sided orang juga bisa menggunakan gambar yang ia cetak sebanyak dua kali atau melakukan overprint. Sehingga tidak membuat hasilnya mudah pudar begitu saja.
4. Memakai Stiker Khusus
Tips lainnya bisa dengan menggunakan stiker khusus saat memasang neon box. Bisa mencari stiker khusus yang memang berguna untuk menampilkan gambar dengan berkualitas bagus pada neon box.
Beberapa stiker khusus tersebut seperti oracal, akrilik susu, dan jenis yang lain. Sebenarnya proses seperti ini menggunakan mesin cutting saat memotong stiker, Jadi pemotongan harus dilakukan dengan tepat.
5. Menggunakan Backlite Frontliner
Tahapan selanjutnya adalah menggunakan bahan backlite frontlite yang mirip dengan bahan vinyl atau mmt. Penggunaan bahan tersebut memiliki beberapa keunggulan.
Salah satunya adalah bisa mencetak gambar dengan menggunakan desain yang bebas. Serta tidak ada batasan warna dalam penggunaannya. Proses pemasangan neon box menggunakan cara ini tentu lebih mudah.
Menariknya lagi neon box juga tidak akan menjadi terlalu berat. Namun perlu orang perhatikan bahwa proses pencetakan gambarr harus dilakukan dengan sangat hati-hati.
6. Bisa Menggunakan Backlite Film
Anda juga bisa memakai backlite film untuk membuat tampilannya lebih menarik. Terkait dengan backlite yang bisa digunakan adalah seperti mika, misalnya surat rans.
Pada proses ini bisa membuat seseorang bebas dalam melakukan cetak gambar yang sesuai dengan warna harapannya.
Nah, itulah beberapa tips membuat neon box memiliki tampilan lebih menarik dan bonafide. Pastikan melakukan tips-tips tersebut agar tampilan neon box anda tidak mengecewakan.
Ingin dibuatkan neon box dengan hasil profesional dan dikerjakan oleh tim berpengalaman? Hubungi PabriNeonBox.com sekarang untuk memulai membuat neon box untuk apapun bidang bisnis Anda.
Hubungi kami
CS1 081324383830 CS2 0821 1407 0290